TO ALL MY BLOG READERS
TERIMA KASIH - شكرا لك - THANK YOU - ありがとうございました - 谢谢您 - Teşekkürler - Mulţumesc - Obrigado
Isnin, 16 Ogos 2010
Tawakkal cabang termulia dari iman
Tawakkal cabang termulia dari iman. Tawakkal di latih dalam shaum Ramadhan
by Masoed Abidin ZAbidin Jabbar on Sunday, August 15, 2010 at 3:25pm
لَوْ أَنَّكُمْ تَوَكَّلْتُمْ على اللهِحَقَّ تَوَكُّلِهِ لَرَزَقَكُمْ كَمَا يَرْزُقُ الطَّيْرَ تَغْدُوْ خِمَاصًا وَتَرُوْحُ بِطَانًا
" Seandainya kalian bertawakkal kepada Allah dengan sebenar-benar tawakkal, niscaya Ia (Allah) akan memberikan rezki (seperti layaknya telah diberikan kepada) seekor burung yang keluar terbang pada pagi hari dalam keadaan lapar, dan pulang pada sore hari dalam keadaan kenyang "
(HR. Ahmad, Tirmidzi dan Ibnu Majah)
Dalam iman ada beberapa cabang, dan tawakkal adalah merupakan cabang yang mulia dari cabang-cabang iman yang berkedudukan tinggi dari tingkatan-tingkatan ar rabbaniyyin.
Al Qur'an dan hadits-hadits An Nabawiyah yang mulia telah menerangkan dan menggambarkan dengan berbagai macam bentuk dan idiom. Rasulullah SAW merupakan suri tauladan utama bagi mukminin sebagai seorang hamba yang bertawakkal kepada Rabbnya dengan sebenar-benar tawakkal.
Ada sesuatu yang tidak diinginkan terjadi dengan masuknya beberapa hal khurafat yang mencampuraduk tawakkal hingga mengakibatkan kesalah-pahaman yang dalam.
Seebagai seorang muslim yang taat dan beriman kepada Allah SWT tetap berpegang teguh kepada Al Qur'an dan sunnah-sunnah As Sholihah, dengan keduanya kita akan terhindar dari kebinasaan, selamat dari terjerumus ke dalam kesesatan, serta memohon petunjuk dari Allah kepada menghampirkan diri kepada hal yang dicintai dan diridhai-Nya, serta diberi dalam cahaya kehidupan, sebagai firman-Nya dalam Al Qur'an surat As Syura ayat52.
Tawakkal merupakan ibadah hati yang paling utama, dan akhlak iman yang paling mulia, sebagaimana yang telah dikatakan oleh Imam Al Ghazali : "Ia (tawakkal) memiliki posisi penting dalam agama, dan merupakan maqam yang mulia di kalangan orang-orang yang beriman, bahkan merupakan derajat yang paling tinggi bagi orang-orang yang mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Ibnu Al Qayyim juga mengatakan, bahwa tawakkal adalah merupakan sebagian dari agama dan sebagian yang lain adalah: Inabah sebagaimana yang ditunjukkan dalam Al Qur'an surat Huud ayat 88.
Seorang muslim yang taat dalam mengarungi samudra kehidupannya, sangat memerlukan tawakkal sebagai dayung untuk mengatur bahtera kehidupannya, khususnya dalam perkara "rezeki".
Pemikiran dan hati umat manusia telah disibukkan dengan permasalahan yang satu ini, sehingga seringkali membuat badan menjadi letih, terpuruk dalam khayal dan angan angan, lembur di malam hari dan keletihan di siang hari.
Bahkan ada yang mengorbankan seluruh tenaga dan kehormatannya hanya untuk mendapatkan "sesuap nasi".
Itu semua karena ia memiliki obsesi bahwa rezeki itu berada di tangan seorang makhluk seperti dirinya, bila ia berkehendak ia dapat memberikan dan apabila ia berkehendak ia bisa mencegahnya pula.
Kehidupannya, anak dan istrinya berada di tangannya, dan menurut kaca mata atau pandangan peribadinya dia lah penentu dalam kehidupan dan kematian sebagaimana yang telah dikatakan oleh raja"Namrud" dalam berargumentasi menghadapi Kholilullah Nabi Ibrahim a.s. seperti yang telah diceritakan dalam Al Qur'an.
Di dalam Al Qur'an ada sembilan ayat yang menunjukkan perintah Allah kepada Rasulullah SAW untuk bertawakkal, empat di antaranya diturunkan di Mekah yaitu:
"Dan kepunyaan Allah-lah apa yang ghaib di langit dan di bumi, dan kepada-Nya-lah dikembalikan urusan-urusan semuanya, maka sembahlah Dia, dan bertawakkal lah kepada-Nya...."(QS. Huud: 123)
" Dan bertawakkal lah kepada Allah Yang Hidup (Kekal) Yang tidak mati, dan bertasbih lah dengan memuji-Nya." (QS. Al Furqan: 58)
"Dan bertawakkal lah kepada Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha Penyayang." (QS. Asy Syu'araa: 17)
"Sebab itu bertawakkal lah kepada Allah, sesungguhnya kamu berada di atas kebenaran yangnyata." (QS. An Naml: 79)
Sedangkan lima yang lainditurunkan di Madinah, yaitu firman Allah:
"....Kemudian apabila kamu telah membualatkan tekad, maka bertawakkal lah kepada Allah. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertawakkal kepada-Nya." (QS. Ali Imran: 159)
" ...Allah menulissiasat yang mereka atur di malam hari itu, maka beroalinglah kamu dari mereka,dan bertawakkal lah kepada Allah, cukuplah Allah menjadi pelindung." (QS. AnNisaa' : 81)
" Dan jika merekacondong kepada perdamaian, maka condonglah kepadanya dan bertawakkal lah kepada Allah. Sesungguhnya Dialah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui. "(QS. Al Anfaal : 61)
"Dan bertawakkal lah kepada Allah. Dan cukuplah Allah sebagai Pemelihara." (QS. Al Ahzab: 3)
"Dan janganlah kamu menuruti orang-orang yang kafir dan orang-orang munafik itu, janganlah kamu hiraukan gangguan mereka dan bertawakkal lah kepada Allah. Dan cukuplah Allah sebgai pelindung." (QS. Al Ahzab: 48)
Dan juga ada ayat perintah tawakkal untuk Rasulullah SAW yang kesepuluh tetapi dengan sighah yang berbeda, yaitu firman Allah dalam surat Al Muzammil ayat 6.
Dan banyak ayat lain yang memerintahkan Rasulullah SAW untuk menyampaikan perintah tawakkal dari Allah SWT untuk seluruh umat manusia. Dan banyak perintah Allah kepada seluruh umat untuk bertawakkal kepada-Nya melalui lisan para rasul sebelum Nabi Muhammad SAW.
Sesuatu yang kita maklumi, bahwa segala perintah yang ditujukan (dikhitabkan) kepada Rasulullah sesungguhnya juga tertuju kepada seluruh mukallaf dari umat Muhammad Shallalahu 'alaihi wa Sallam.
Jadi perintah kepada Rasulullah SAW untuk bertawakkal juga adalah perintah untuk seluruh umat mukminin secara kaaffah.
Al Qur'an telah menegaskan kepada kita bahwa tawakkal merupakan akhlak seluruh rasul, mulai dari nabi Nuh 'alaihis-Salam hingga nabi Muhammad Shallalahu 'Alaihi Wa Sallama.
Salah satu fadhilah tawakkal yang ada dalam Al Qur'an, adalah firman Allah dalam surah Al Maidahayat 23 yang menunjukkan bahwa Allah telah menjadikan tawakkal sebagai syarat dari iman.
Manakala hilang tawakkal maka hilanglah iman itu.
Di bulan Ramadhan yang penuh barokah ini, dengan mengamalkan ajaran shaum yang benar, maka sesungguhnya kita dapat mengamalkan sikap tawakkal yang amat berguna di dalam hidup ini. Semoga ...
WallahuA'lam.
Source: http://www.facebook.com/?sk=messages&tid=1559613513476#!/note.php?note_id=422610476850&id=1491995908&ref=nf
Langgan:
Catat Ulasan (Atom)
CLICK NOW
Tajuk Kegemaran
-
By Idris Talu. Buah kasai atau dalam bahasa botaninya - “ Pometia pinnata “ - dikenali juga sebagai buah matoa di kepulauan Papua. Kasai...
-
By Idris Talu Salah satu usaha ternakan di Ladang Infoternak Sungai Siput Utara ialah ternakan rusa. Usaha ini amat berjaya setakat ini....
-
By Idris Talu. Nama saintifiknya: Carica papaya. Nama lain: Kulikih, kalikih, parenghek, situkau, sampelo, kapelo, santelo (Minang), p...
-
Kueh Pinukuik Oleh: Rita Desfitri Lukman [R@ntau-Net] MAMBUEK PINUKUIK CARO KAMPUANG Assalamu'alaikum Wr. Wb. Dek sabanta lai mungkin du...
-
Sumber: Utusan Malaysia Online. Tarikh siar: 20 September 2010. 1,400 guna khidmat ETS Ipoh-KL setiap hari. KUALA LUMPUR 19 Sept. - Sejak m...
-
إ دريس تالو Idris Talu Di Barat Semenanjung Tanah Melayu, ramai yang menyebutnya sebagai ikan tongkol atau ikan kayu . Kenapa? Mungk...
-
إدريس اسماعیل تالو Idris Talu Buah pisang kebatu @ kepok @ abu. Pisang abu atau pisang kebatu ini mempunyai kulit teba...
-
By Idris Ismail Talu Arrowhead atau ngaku, atau kentang Cina merupakan sejenis “ubi” yang lembut yang kononnnya ditanam di dalam sawah berai...
-
By Idris Talu Petai kerayong tidak ada banyak bezanya dengan petai biasa. Petai kerayong bila matang, buah dan kulitnya menjadi keras, tida...
-
إدريس تالو Idris Talu Universiti Terbuka Malaysia telah banyak memberikan peluang kepada mereka yang telah bekerja tetapi ingin terus...
2 ulasan:
Hi Idris
Nice blog , the web translation is too bad , but I understood something.
رمضان كريم
وكل عام وأنت بخير
Mr. Abdullatif,
Thank you for visiting this blog. I agree with you, the web translation is not good enough.
Wassalam,
Idris Talu.
Catat Ulasan